Dalam tulisan saya kali ini, ingin sedikit membahas penanaman karakter bagi seorang anak. Yang mana, dalam hal ini bisa mencakup akhlak, kepribadian dan moral sang anak. Pendidikan karakter bagi seorang anak adalah hal yang sangat penting sekali. Karena hal ini, akan berdampak pada perkembangan sang anak kedepannya. Pendidikan karakter pada anak dapat dilakukan dengan upaya penanaman perilaku terpuji pada anak, baik itu perilaku dalam beribadah, perilaku berinteraksi dengan orang lain dan perilaku dengan lingkungan sekitarnya.
Bagi orang tua dan pendidik tentunya harus menyadari betapa pentingnya pendidikan karakter anak saat ini. Karena seorang anak adalah anugerah terindah yang nanti akan menjadi bintang yang bersinar. Tentunya, untuk menjadi seorang bintang tidak mudah dicapai begitu saja. Akan tetapi harus melalui proses yang panjang dalam mendidiknya. Sehingga, dibutuhkannya kesabaran dan ketabahan dalam prosesnya dan dukungan dari orang terdekatnya adalah hal yang utama. Karena kita sadari bersama, bahwa anak tidak dapat “tumbuh dan berkembang dengan "baik" dengan sendirinya. Namun memerlukan arahan dan bimbingan yang tepat dari lingkungan terdekatnya agar mereka mengerti siapa sejatinya diri mereka dan bagaimana mereka bisa menempatkan diri di lingkungan sekitarnya.
Lingkungan keluarga adalah lingkungan pertama yang ditemukan anak. Orang tua memiliki tanggung jawab untuk menanamkan sikap-sikap yang baik pada anak. Orang tua dan pendidik adalah model yang akan ditiru dan diteladani oleh anak, baik ucapan maupun perbuatannya. Sehingga, dalam penyampaian pendidikan karakter kepada anak, hendaknya dapat dilakukan melalui nasihat, pembiasaan, keteladanan, dan penguatan.
Pendidikan karakter bagi seorang anak memang harus ditekankan mulai sejak dini. Agar mereka nanti sudah bisa memahami, bagaimana harus menempatkan antara kepribadian dan interaksi dengan lingkungan sekitarnya. Sebagaimana kisah cerita Ahmad dalam kitab “akhlaqul lil banin”. Ahmad adalah anak kecil yang sholeh dan memiliki sopan santun.
Pada suatu hari, ia berjalan-jalan bersama ayahnya ke kebun, kemudian ia melihat pohon bunga mawar yang indah, akan tetapi pohon itu bengkok. Maka Ahmad bertanya: “Betapa indahnya pohon ini! Akan tetapi mengapa ia bengkok wahai ayah?” Sang Ayah menjawab: “Karena Tukang Kebun tidak memperhatikan serta tidak meluruskannya semenjak dari kecilnya, maka jadilah ia bengkok”. “Lebih baik, kita meluruskannya saja sekarang”, ujar Ahmad. Maka tertawa sang Ayah, dan berkata: “Tidak Mudah yang demikian itu wahai Anakku, karena ia sudah tumbuh besar, dan ranting-rantingnya pun tebal.
Dalam cerita tersebut, dapat kita ambil pelajaran. Bahwa pendidikan karakter, adab dan sopan santun sangat penting untuk ditekankan sejak dini. Karena ketika anak tidak ditanamkan pendidikan karakter sejak dini maka akan sulit diajarkan pada waktu ia telah besar. Sebagaimana pohon mawar dalam cerita tersebut.
.
.
Oleh : Muhammad Iqbal Ramadhan
Posting Komentar untuk " Pendidikan Karakter Bagi Seorang Anak"